Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2020

Memilih Jurusan Melalui Jalur SNMPTN

Gambar
Dalam hitungan hari, para siswa kelas 12 yang dinyatakan lolos rangking dalam pengisian PDSS dapat mengikuti seleksi tahap berikutnya melalui jalur SNMPTN. Para siswa nantinya dapat memilih Universitas serta jurusan yang mereka inginkan. Di sekolah-sekolah dimana proses pembimbingan siswa menghadapi jalur undangan (SNMPTN) tidak terlalu maksimal, kebanyakan siswa masih bingung menentukan pilihan baik itu Universiats maupun jurusan yang akan mereka pilih. Terlebih para siswa yang masih labil terbawa arus baik karena pengaruh teman-teman sekelasnya ataupun ada kendala dari orangtua, misalnya saja siswa tersebut berkeinginan ke universitas A dengan jurusan X, namun orangtua mereka menginginkan ke Universitas B dengan jurusan Y, atau karena universitas tersebut dianggap jauh karena berada di luar kota. Hal ini membuat para siswa semakin bingung menentukan pilihan,Ada pula yang sudah menentukan pilihan dengan mantap, namun ketika pengumuman siswa tersebut tidak lolos rangking sehingga ti

Pemerintah Akan Menghapus Tenaga Honorer

Gambar
Kementerian PAN-RB dan Badan Kepegawaian Negar (BKN) dengan Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah sepakat untuk menghapus tenaga honorer dari seluruh instansi pemerintah pusat dan daerah. Keputusan itu sesuai yang tertuang dalam UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). Keputusan ini tentu saja sangat meresahkan tenaga honorer di semua instansi pemerintah, mengingat banyak diantara mereka yang puluhan tahun bertahan sebagai tenaga honorer meski dengan gaji yang sangat minim. Keputusan ini pun akan sangat berdampak terhadap kelangsungan pelayanan publik khususnya pada bidang-bidang tertentu, misalnya tenaga honorer fungsional baik itu guru, dokter, peyuluh pertanian, dan lain-lain. Hal ini karena kebutuhan tenaga profesional tersebut memang dibutuhkan di instansi masing-masing dan tak bisa diganti sembarang orang karena memang harus memiliki kapasitas tenaga profesional di bidangnya. Optimalisasi tenaga ASN yang ada bisa dilakukan, namun di beberapa instansi

Memilih Jalur Seleksi di Perguruan Tinggi Negeri

Bulan ini, para siswa kelas XII di seluruh Indonesia disibukkan dengan kegiatan yang sangat menentukan masa depan mereka, khususnya bagi yang ingin melanjutkan sekolah ke jenjang lebih tinggi. Tentu saja umumnya berharap dapat diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang mereka idam-idamkan apalagi jika diterima di jurusan yang telah lama dicita-citakan. Ada beberapa jalur seleksi masuk PTN yang dapat ditempuh para siswa yang sekarang duduk di Kelas XII antara lain: 1. Jalur SNMPTN; dimana para siswa dapat memilih dua universitas di seluruh Indonesia melalui seleksi nilai raport yang telah mereka peroleh di semester 1 sampai semester 5. Tentu saja tidak semua siswa bisa mendaftar di jalur ini, sebab masing-masing sekolah diberi kuota sesuai dengan hasil atau nilai akreditasi sekolahnya. Karena kuota yang terbatas maka, seleksi awal para siswa haruslah memiliki rangking nilai minimal sesuai dengan kuota sekolah, misalnya sekolah yang nilai akreditasinya A, maka diberi kuota 50% dari